a

Base Station System (BSS) Pada Layanan SMS

Base Station System (BSS) melakukan pengiriman dan penerimaan panggilan atau pesan dari suatu MS. BSS bertugas untuk melaksanakan fungsi-fungsi yang berhubungan dengan relay radio, yaitu mengirimkan dan menerima informasi (suara atau pesan teks) melalui gelombang radio dari dan ke MS. BSS terdiri atas Base Station Controller (BSC) dan Base Transceiver Station (BTS).

a. BSC
Base Station Controller (BSC) terdiri dari beberapa BTS dan setiap BTS mempunyai sel area (jangkauan) pancar gelombang radio yang berbeda. tidak jarang terjadi area yang over lapping antara BTS satu dengan BTS di dekatnya. Walaupun demikian kontinuitas komunikasi MS dengan infrastruktur jaringan seluler selalu terjaga. BSC digunakan untuk mengatur kepindahan MS dari satu sel area yang dijangkau BTS satu ke sel area lain yang dijangkau BTS lain.

b. BTS
Base Transceiver Station (BTS) yaitu untuk mengatur interkoneksi antara infrastruktur sistem seluler dengan MS. BTS selalu memonitor MS yang masuk/keluar jangkauan sel BTS. Luas jangkauan BTS dipengaruhi antara lain oleh lingkungan, topografi, adanya bangunan-bangunan tinggi dan sebagainya.
Artikel Menarik Lainnya
Copyright © 2012-2099 Contoh Artikel Berita - Template by Ardi Bloggerstranger. All rights reserved.