Dok. Thinkstock |
Sudah menjalin kedekatan dengan pria dalam waktu yang cukup lama, namun si dia belum juga menyatakan perasaannya dan meminta Anda menjadi kekasih. Rasanya mulai gelisah dan bertanya-tanya apakah si dia benar-benar menyukai atau hanya ingin 'main-main' saja.
Banyak alasan pria mengapa tidak terburu-buru memiliki kekasih, mulai dari trauma di masa lalu sampai malu mengungkapan perasaan. Berikut ini beberapa alasannya, seperti dirangkum Ezine Articles.
1. Pernah patah hati
Tak hanya wanita yang memiliki rasa sakit hati yang mendalam. Pria juga bisa merasakan 'trauma' dalam percintaan sama seperti wanita, bahkan rasa yang dialaminya bisa lebih dalam dibanding wanita.
Hal tersebut membuat pria mengurungkan niat untuk kembali merajut kasih dengan wanita. Apalagi untuk menjalani hubungan serius ke jenjang pernikahan, ini membuat sebagain pria merasa takut.
2. Belum Siap Mengungkapkan Cinta
Pria juga memikirkan apakah wanita yang didekatinya akan cocok dengannya atau apakah wanita tersebut merupakan wanita yang tepat. Bagi sebagian pria, hal-hal seperti itu menjadi pertimbangannya. Selain faktor tersebut, para pria juga takut untuk ditolak oleh wanita, sehingga ia menunggu momen yang pas untuk menyatakan rasa cintanya
3. Sikap Tertutup
Sikap yang tidak bisa terbuka merupakan penghalang untuk berani mengungkapkan cinta. Padahal keterbukaan merupakan salah satu kunci kesuksesaan suatu hubungan.
Sebagian pria memang sulit terbuka, biasanya ini terjadi karena pola asuh sejak kecil dalam keluarganya. Sehingga sikap tersebut terbawa sampai besar dan pria merasa kesulitan untuk menyatakan perasaannya kepada tambatan hatinya.
(wolipop)
source: http://newslifestyle4u.blogspot.com/2013/04/kenapa-pria-lama-dalam-mengungkapkan.html